Akhirnya penyanyi jebolan One Direction, Harry Styles, menuturkan alasannya mengapa ia menolak peran sebagai Prince Eric dalam film live action The Little Mermaid. Ia sudah tak lagi jadi kandidat pemeran Prince Eric semenjak bulan Agustus lalu.
Alasan tersebut ia ungkapkan sendiri langsung dalam wawancaranya dengan Capital FM yang dilansir dari CNN Indonesia. styles sendiri menjelaskan bahwa ia sempat bertemu dengan sutradara Rob Marshall, sebelum kabar dirinya menjadi kandidat pemeran Prince Eric akhirnya bocor ke media.
Alasan Harry Styles Tolak Peran Prince Eric
Menurut dirinya ada beberapa hal yang tak bisa diselesaikan oleh mereka berdua. Styles pun menjelaskan bahwa ke depannya, ia mempunyai jadwal bermusik yang tak cocok dnegan jadwal produksi filmnya. “Saya rasa itu jelas akan menjadi film yang luar biasa. Namun mereka syuting terlalu lama dan saya ingin tur tahun depan,” katanya dikutip dari CNN Indonesia.
Bulan Juli lalu, Styles menjadi kandidat pemeran Prince Eric saat pihak studio sendiri menjelaskan tengah dalam tahap negosiasi. Selain Styles, sebelumnya juga ada aktor Noah Centino yang disebut-sebut sebagai salah satu kandidatnya juga.
Sebenarnya kabar bahwa Harry Styles batal menjadi sosok Pangeran Eric dalam film The Little Mermaid ini sudah lama beredar, bahkan media telah memberitakannya sejak bulan Agustus 2019 lalu. setelah tim produksi film mendapatan Halle Bailey dan juga Mellisa McCarthy sebagai Ariel dan penyihir Urusula yang jahat.
Padahal sebelumnya, Styles dikabarkan menjadi kandidat kuat memerankan pangeran yang akan jadi pasangan Ariel ini. sekarang Style mengundurkan dirinya secara baik-baik. Dan sekarang pihak studio bergerak mencari kemungkinan lainnya untuk mengganti nama yang ada kemungkinan besar menjadi Pangeran Eric.
Setelah dirinya ‘usai’ dengan One Direction dan lebih fokus pada karir solonya, Styles nampaknya lebih tertarik untuk bersolo karir dan mengeksplorasi dunia akting. Ia pasalnya memulai debut filmnya dalam film Dunkirk karya Christopher Nolan. Dan baru-baru ini, ia juga menjalani audisi untuk biopic Elvis Presley yang dibesut oleh Baz Luhrmann. Namun akhirnya peran itu jatuh ke tangan Austin Butler.
Live Action The Little Mermaid
Cerita The Little Mermaid sendiri versi live actionnya disebut masih akan seperti versi rilisnya pada tahun 1989. The Little Mermaid versi 1989 berhasil memenangkan dua piala Oscar untuk Best Original Song (Under The Sea) dan Best Original Score.
Diceritakan ada seorang putri duyung yang bernama Ariel yang sudah lama sekali bermimpi untuk hidup sebagai manusia. Lantas ia menemui penyihir bernama Ursula yang menjanjikannya bisa menjadi manusia, bukan ikan duyung di mana ia bisa memiliki kaki, bukan sirip. Akan tetapi, Ursula meminta timbal balik dari ini semua.
Ursula tidak memberikannya secara gratis, ia meminta suara merdu Ariel.
Dan setelah Ariel menjadi manusia, ia bertemu dengan Pangeran Eric. Kemudian ia jatuh cinta slot server thailand dengan Pangeran Eric dan ingin menikah dengannya. Namun mimpi itu tak mudah digapainya karena banyak masalah dan cobaan yang mesti dilewatinya.
The Little Mermaid diharapkan bisa mulai syuting di awal tahun 2020. Oleh karena itu lah, pihak studio harus memastikan semua aktor siap dengan perannya masing-masing karena hal-hal lainnya nampaknya sudah sangat siap di atas meja.
Misalnya saja naskahnya yang ditulis oleh David Magee, sedangkan tanggung jawab produser di tangan Lin-Manuel Miranda dan Marc Platt.